'Weighted Knee Raises' hari ini saya menggunakan beban 1kg karena dumbell sebelumnya kurang efisien untuk kondisi saat ini, selain itu juga saya sempat ragu untuk mengganti 'Weighted Diamond Push-up' dengan 'Weighted Push-up'. Tetapi setelah mencari melalui google sepertinya menggunakan 'Diamond Push-up' jauh lebih superior apa lagi ditambah beban yang otomatis memberikan stimulan nyata untuk mengaktifkan otot upper chest.
Selasa: Pull Day (Weighted)
Sepertinya saya memang butuh rest day tambahan, besok hari HIIT & Core akan saya lakukan untuk mengistirahatkan otot saya. Mengurangi rest time membuat workout menjadi sangat intense.
Rabu: Rest
Seperti yang sudah saya katakan kemarin bahwa hari ini akan saya gunakan untuk mengistirahatkan otot saya yang dengan kata lain tidak ada workout pada hari ini.
Kamis: Rest
Jumat: Push Day
Tidak ada perubahan gerakan maupun perbaikan pada hari ini, jadi bisa dibilang tidak ada yang special.
Sabtu: Pull Day
Sepertinya form 'Wide Pull-up' harus saya fokuskan karena akibat melakukan max membuat saya tidak fokus dengan form melainkan repetisinya, hal ini terbuktu pada set terakhir ada sekitar dua sampai tiga repetisi yang benar-benar bagus & langsung berasa kebagian punggung saya.
Minggu: Rest
Review:
Melakukan max reps 'Pull-up' membuat saya mengesampingkan form selama beberapa minggu & harus saya perbaiki pada workout berikutnya, dengan memasukan 'Inverted Row' juga membuat menu pull lebih berasa terutama otot punggung.
No comments:
Post a Comment