Total Pageviews

Friday, June 10, 2016

[Workout] Week 30 - Level 6 Progressive Calisthenics

Senin Push Day
Minggu ini saya mulai menggunakan menu yang saya susun sendiri dimana pada level ini 'Elevated Push-up' saya ternyata menyentuh 10 repetisi sebanyak empat set. Jika hari Jumat besok saya masih dapat mepertahankan repetisi tersebut berarti sudah harus menyusun menu untuk level berikutnya.


Selasa: Pull Day

Pull day hari ini saya masih menarget delapan repetisi baik untuk gerakan 'Wide Pull-ups' maupun 'Close Chin-up', tetapi dari empat set hanya satu atau dua set pertama yang menyentuh repetisi tersebut & repetisi set sisanya saya paksa tidak kurang dari enam repetisi yang tentunya tetap mepertahankan form sebaik mungkin. 


Rabu: HIIT

Tidak ada perubahan pada menu utama HIIT, hanya saja setelah menyelesaikan menu utama dilanjutkan test max reps 'Pull-up' & 'Push-up'. Saya menggunakan 5 menit rest time diantara dua gerakan tersebut karena saya menginginkan kondisi otot yang segar, hasilnya belum ada perubahan yang berarti untuk repetisi tetapi pada repetisi awal saya merasa lebih explosive dibandingkan sebelumnya. Setelah istirahat sebentar dilanjutkan dengan 'Burpee' sebanyak 10 repetisi selama empat set sebelum saya tutup dengan finisher seperti biasanya. 


Kamis: Rest


Jumat: Push Day

Push hari ini kembali dapat mempertahankan 10 repetisi sebanyak empat set untuk 'Elevated Push-up', dengan kata lain mulai minggu depan saya melakukan gerakan yang lebih sulit untuk terus dapat menstimulasi otot yang terlibat lebih berat lagi.


Sabtu: Pull Day 

Hari ini mendapat peningkatan repetisi pada gerakan 'Close Grip Chin-up' dimana berhasil melakukan delapan repetisi dengan form yang baik, setelah selesai saya mencoba melakukan freeweight dengan gerakan yang sudah saya susun untuk memfokuskan pada upper body.


Minggu: Rest 


Review:
Membagi workout menjadi beberapa tingkatan ternyata membuat lebih bersemangat karena pada tahap tertentu kita mengganti gerakan serupa dengan tingkat kesulitan yang lebih tinggi.

No comments: