First Breeding Season (2012-2013)
Bulan November pun tiba, saya agak terlambat karena baru menyatukan jantan dengan betina diakhir bukan. Menurut saya lebih baik menunggu sedikit telat asal berat mencukupi dari pada waktu tepat tapi berat belom mencukupi.
Proses penyatuan pun dimulai, saat dimana apa yang sudah saya pelajari dipraktekan. Sambil proses penyatuan saya mulai membuat inkubator DIY dari sterofoam, seperti biasa, youtube sangat berguna untuk hal seperti ini.
Mating |
DIY Incubator |
Setelah beberapa kali proses penyatuan, akhirnya pada tanggal 14 Mei 2013 Clutch pertama saya pun muncul. betapa kagetnya saat pertama kali membuka kandang si betina, niat ingin mengecek kebersihan ternyata malah sedang kontraksi untuk mengeluarkan telur. Akhirnya saya tutup kembali pelan-pelan agar tidak mengganggu, saya biarkan selama 2 jam & setelah itu saya kembali dibuat kaget. Delapan telur untuk Clutch pertama, itu jumlah clutch yang banyak menurut saya. Dari yang pernah saya baca rata-rata Ball Python bertelur 6-7 butir setiap clutch, dengan kata lain delapan butir sudah wah sekali.
Saya kira sudah aman, ternyata masalah sebenarnya baru dimulai. kelembaban yang ditampilkan oleh hygrometer analog membuat saya ketakutan karena tidak mencapai target. Akhirnya saya spray pinggirannya & angka jarum tetap tidak menunjukan perubahan, sampai bagian bawah telur terendam air 25%. Dengan Panik saya ambil box lain & dengan cepat saya isi dengan media yang baru lalu memindahkan telurnya, sejak saat itu pikiran saya mulai tidak tenang. Hal yang wajar untuk orang seperti saya yang baru pertama kali beternak.
56 hari pun terlewati dengan kondisi 1 telur berjamur karena basah, saat pengecekan malam hari saya dibuat kaget dengan kepala yang keluar dari cangkangnya. Saking gembiranya saya sampai berteriak sangat keras & cepat-cepat ambil gunting untuk membuka yang lainnya. Setelah digunting ternyata ada satu telur yang mati tetapi belom busuk, agak nyesek tetapi saya anggap enam telur sudah bagus sekali. Kesalahan fatal pun dimulai, setelah semua ular keluar sendiri saya diamkan begitu saja di box baru sehingga dari enam tersebut tiga diantaran mati karena tidak mau makan, kesalahan saya yaitu tidak meletakan kembali ular2 tersebut didalam inkubator sampai ganti kulit. Sangat nyesek apa lagi ada dua Mojave diantara tiga itu. Akhirnya sampai akhir hanya satu Mojave & dua Normal yang berhasil saya jual perdana.
No comments:
Post a Comment